KABARSULTRA.ID, KONAWE UTARA – Personel Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kabupaten Konawe Utara (Konut), berhasil memadamkan kebakaran lahan milik warga di samping Kantor Dinas Ketapang, Kelurahan Wanggudu, Senin (25/9/2023).
Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Konut, Djasmidin, kepada awak media mengatakan, saat mendapat laporan dari warga, dirinya langsung mengambil tindakan menurunkan personelnya untuk memadamkan kebakaran lahan warga.
“Kami langsung turunkan mobil pemadam kebakaran, bersama dengan delapan personel untuk memadamkan api,” ujarnya.
Sementara itu, salah satu personel Damkar, Sardiansyah, saat di lapangan menuturkan bahwa penyebab kebakaran ini, berasal dari orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang sengaja membakar lahan, kemudian apinya menjalar.
“Iya benar tadi orang gila itu keluar dari tempat kejadian, pas kami datang orang tersebut keluar dari tempat kebakaran,” ucap Sardiansyah.
Kemudian Koordinator Tim Kebakaran di lapangan, Mulking mengatakan, pihaknya awalnya mendapat laporan dari warga terkait kejadian ini.
“Kami mendapat laporan dari warga, kami langsung diperintahkan langsung oleh pak Kadis tim langsung bergerak dan sigap memadamkan lahan warga, dengan menurunkan satu mobil pemadam kebakaran dan delapan personil personel,” ucapnya. (Red)